Tahap Persiapan
1. Batang Anggur segar.
Siapkan terlebih dahulu bibit Anggur
siap semai berupa batang segar yang baru dipangkas dari pohon induknya.
Apabila Anda belum memiliki bibit tersebut, mungkin bisa membeli
terlebih dahulu di Toko Tanaman milik DaunKu. Silahkan klik disini untuk melihat katalog bibitnya!
2. Media Tanam.
Media tanam yaitu berupa campuran tanah
humus dan pasir, dengan perbandingan 1:1. Sebelum digunakan untuk
menanam, pastikan bahwa tanah dan pasir yang dijadikan media tanam tidak
tercampur dengan material lain, seperti sampah, kerikil, ranting pohon,
dan lain sebagainya. Serta jangan sampai ada serangga yang ikut
tercampur di dalamnya.
Selain itu, siapkan juga pot atau
polybag untuk tempat penanamannya. Tidak perlu ukuran besar, cukup
ukaran kecil atau sedang. Karena, penanaman masih dalam tahap semai
(stek batang).
3. Fungisida dan Vitamin B1.
Silahkan beli dua produk ini di toko pertanian terdekat. Anda sangat membutuhkannya demi kelangsungan hidup tanaman Anggur Anda. Sementara untuk harga, terbilang cukup murah. Lagi pula tidak perlu beli banyak-banyak, secukupnya saja.
4. Plastik Transparan.
Siapkanlah plastik transparan untuk
digunakan sebagai sungkup batang stek. Pastikan bahwa besar atau panjang
plastik mampu menutupi seluruh bagian batang stek.
Langkah Penyemaian
1. Oleskan cairan Fungisida dan Vitamin B1
pada pangkal batang stek. Penggunaan Vitamin B1 berfungsi supaya
merangsang pertumbuhan akar. Sementara Fungsida berguna untuk
menghindari adanya bakteri dan parasit yang menyerang pangkal batang
sekaligus akar barunya.
2. Siapkan media tanam (campuran tanah dan pasir) pada media pot atau polybag.
3. Tancapkan batang stek dalam media
tanam tersebut secara perlahan dan hati-hati. Jangan lupa padatkan media
tanam supaya batang stek tertanam kokoh.
4. Berikan sungkup plastik transparan menutupi seluruh bagian batang stek, agar kelembaban pada batang stek dapat terjaga.
5.
Kemudian siram dengan air hingga seluruh media tanam basah. Namun
jangan sampai menggenang, karena akan memicu pembusukan pada batang
stek.
6. Letakkan semaian stek batang tersebut di tempat yang teduh dan sejuk, supaya proses tumbuh bisa berjalan dengan lancar.
7. Setelah tumbuh mata tunas sepanjang 1
cm, lepaslah sungkup agar pertumbuhan tunas tidak terganggu. Tunggulah
sampai tunas tersebut tumbuh hingga berukuran kurang lebih 10cm.
8. Apabila tunas telah mencapai panjang
10cm, maka pindahkan bibit ke tempat yang terkena sinar matahari pagi.
Sementara untuk sinar matahari siang dan sore harus dihindari dulu.
9. Selanjutnya, apabila tunas telah
mencapai panjang 20cm, maka silahkan pindah ke tempat yang terkena sinar
matahari penuh (pagi hingga sore). Dan bibit tersebut dapat dipindah ke
media tanam lain atau di lahan tanah pekarangan rumah maupun kebun.
Comments :
0 komentar to “ara Menanam Anggur dengan Stek Batang”
Post a Comment